Header Ads

Mareri TPA 1-4, 18 Jan '11

Materi TPA? Apa hubungannya ama blog ini? Ane sebenernya juga bingung sebagai penulis. hehehe

Sebenernya ga bingung sih, cuma ga tau mau nulis dimana lagi, yaudah langsung aja tak bawa kesini. Awalnya tadi dapet sms dari wali kelas 3-4, begini bunyinya:


Aslm.
Mz/mbk" pgjr
klz 1-4 ntr sore
mteri bwt
Klz 1&2:
-Rukun iman
-Yg membtlkan
sholat&wudlu
Klz 3&4:
-Nama+tgs
malaikat
-Rukun iman
Terima kasih...
Wslm


Itu tulisan yg ada di hp tanpa perubahan sedikitpun(semoga). Pikirku dari pada ntr lupa apa yg bakal disampein, mendingan tak tulis aja dulu materinya disini. But! Ane baru inget sesuatu. Spidolnya kan kering, terus gimana yah???

Wah yaudah ntr didekte aja lah. Sekalian belajar bahasa indo biar pada pinter. wkwkwk


-Rukun Iman, jumlahnya ada enam:
  1. Iman kepada Allah
  2. Iman kepada Malaikat Allah
  3. Iman Kepada Kitab Allah
  4. Iman kepada Nabi Muhammad
  5. Iman kepada Hari Kiamat
  6. Iman kepada Qodho dan Qodar
Iman, artinya adalah percaya dengan hati, lisan dan perbuatan.

-Yang Membatalkan Wudhu:
  1. Apa-apa yg keluar dari dua lubang, qubul dan dubur
  2. Tidur nyenyak
  3. Mabuk
  4. Menyentuh kemaluan
  5. Makan daging onta
-Yang Membatalkan Sholat:
  1. Kena Hadast/Najis
  2. Tidak Melaksanakan Rukun ataupu Syarat sholat dengan sengaja
  3. Makan dan Minum sengaja
  4. Berbicara dengan sengaja tanpa ada maslahat yg jelas
  5. Ketawa
  6. Dilewati oleh wanita dewasa atau anjing hitam diantara sutroh dan tmpat berdiri
-Nama dan Tugas Malaikat:

1. Malaikat Jibril memiliki tugas / bertugas menyampaikan wahyu dari Allah SWT.
2. Malaikat Isrofil / Izrofil memiliki tugas / bertugas meniup sangkakala penanda hari kiamat telah tiba.
3. Malaikat Izroil / Isroil / Maut memiliki tugas / bertugas mencabut nyawa.
4. Malaikat Rokib / Rakib / Raqib / Roqib memiliki tugas / bertugas memcatat segala perbuatan amal baik atau kebajikan seseorang.
5. Malaikat Atit / Atid memiliki tugas / bertugas mencatat segala perbuatan buruk, bejat dan dosa seseorang.
6. Malaikat Mungkar / Munkar memiliki tugas / bertugas menanyakan seseorang di alam kubur mengenai segala perbuatannya semasa hidup di dunia.
7. Malaikat Nakir memiliki tugas / bertugas menanyakan seseorang di alam kubur mengenai segala perbuatannya semasa hidup di dunia. Sama dengan job desc malaikat Munkar
8. Malaikat Mikail memiliki tugas / bertugas memberikan dan menyampaikan rejeki / rizki.
9. Malaikat Ridwan memiliki tugas / bertugas menjaga pintu surga
10. Malaikat Ridwan memiliki tugas / bertugas menjaga pintu neraka
Tambahan malaikat berdasarkan kitab suci Alquran :
- Malaikat zabaniyah / zabaniah : 19 malaikat penyiksa dalam neraka
- Humalatur arsy : Empat malaikat pembawa Arsy Allah SWT

 Ini aja mungkin... Lumayan deh tugas udah terselesaikan...

Ayo qt ngajar!
By Ardi n Lila's Blog. Hope we bw in heaven together. Diberdayakan oleh Blogger.